KALIMANTAN TENGAHPALANGKA RAYA

Jalin Silaturahmi, Lurah Langkai Bukber Dengan Insan Pers

Sebarkan Berita

Palangka Raya, Lensara.idJalin kebersamaan dan keakraban dengan wartawan, Lurah Langkai Sri Wanti mengadakan buka puasa bersama dengan wartawan.

Buka bersama (bukber) dengan wartawan di gelar selain bersilaturahmi juga dalam rangka mempererat hubungan dalam berbagi informasi seputar kegiatan di Kelurahan Langkai yang selama ini telah terjalin dengan baik. Dalam kesempatan Sri Wanti mengatakan jangan karena adanya pandemi membuat kita tidak bisa saling komunikasi, Sabtu (23/04/2022).

“Prokes tetap kita lakukan dalam rangka mencegah penyebaran virus tetapi bukan berarti bahwa komunikasi dengan wartawan sebagai garda terdepan dalam memberikan informasi keoada masyarakat menjadi terkendala,” ungkapnya.

Lebih lanjut dia juga mengatakan bahwa dalam kegiatan apapun tetap utama menggunakan masker dan mematuhi prokes untuk menghindar penyebaran virus yang sampai saat ini masih melanda negeri ini, imbuhnya.

“Semoga hubungan baik yang terjalin dengan wartawan selama ini dapat berlanjut dan berjalan degan baik, sehingga kelurahan sebagai bagian dari sistem pemerintahan daerah dapat menyampaikan informasi dan diteruskan oleh wartawan untuk disampaikan kepada masyarakat,” tutupnya.

Diakhir kegiatan diserahkan souvenir sebagai tanda kebersamaan dan rasa kekeluargaan antara Kelurahan Langkai dan wartawan serta menjadi mitra yang baik dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat dan khususnya bagi warga Langkai.


Sebarkan Berita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *